iPad Air 2022 Resmi Meluncur dengan Chip M1 Harganya Rp 8 Jutaan, perusahaan yang berbasis di Cupertino itu akan mengungkap sejumlah produk baru pada tanggal 8 Maret.

Ini termasuk iPhone terbaru yang terjangkau, iPhone SE 3, Mac mini baru, iPad Air generasi ke-5, dan bahkan mungkin layar eksternal baru juga.


iPad Air 2022 Resmi Meluncur dengan Chip M1 Harganya Rp 8 Jutaan

MacRumors mengungkapkan lebih banyak informasi mengenai model iPad yang akan datang. Dilansir dari Gizmochina (8/3), mirip dengan iPad Pro 2021, iPad Air generasi kelima juga akan diluncurkan dengan chip M1.

Acara pertama Apple di tahun 2022 ini memperkenalkan generasi terbaru dari iPad Air dengan kinerja yang diklaim lebih powerful dari generasi sebelumnya berkat chipset M1 dari Apple.

iPad Air 2022 juga dilengkapi dengan fitur-fitur lain yang ditingkatkan seperti kamera depan dengan Ultra-wide angle serta Center Stage untuk pengalaman video yang lebih alami, port USB-C, serta dukungan 5G super cepat. Tak lupa, iPad Air 2022 hadir dengan harga terjangkau bagi konsumen Apple.

Baca Yuk :  Viral! Pilot Kapten Hanafi - Pidato Perpisahan Membuat Penumpang Citilink Terharu

Dengan chipset Apple M1, iPad Air terbaru punya CPU 60% lebih ngebut dari pendahulunya. Demikian pula kinerja GPU menawarkan dua kali cepat dari iPad Air 2020.

Layar iPad Air 2022 terbaru masih menggunakan Liquid Retina berukuran 10,9 inch dengan resolusi 1640 x 2360 pixels. Apple memberikan tingkat kecerahan hingga 500 nit, TrueTone, dukungan HDR dan lapisan anti-reflektif.

Apple menyematkan kamera ultra wide 12 MP di bagian depan yang dilengkapi fitur Center Stage. Fitur tersebut membuat pengguna tetap berada di tengah frame meski bergerak.

Peningkatan lain yang dibawa iPad Air 2022 meliputi dukungan konektivitas 5G serta kamera depan dengan resolusi lebih tinggi.

Baca Yuk :  KODE REDEEM MOBILE LEGENDS ML 5 Februari 2022 Terbaru

Terobosan chip M1 di iPad Air menghadirkan peningkatan kinerja raksasa bahkan untuk aplikasi dan alur kerja yang paling menuntut, dengan efisiensi daya yang luar biasa dan masa pakai baterai sepanjang hari.

1 CPU 8-core memberikan kinerja hingga 60 persen lebih cepat, dan GPU 8-core memberikan kinerja grafis hingga 2x lebih cepat dibandingkan dengan iPad Air sebelumnya.

Dikombinasikan dengan CPU dan GPU, Neural Engine 16-core mendukung fungsi pembelajaran mesin (ML) canggih yang memungkinkan pengalaman tingkat berikutnya. Dari mengedit beberapa aliran video 4K, hingga memainkan game dengan grafis intensif, mendesain ulang ruangan dalam 3D, dan augmented reality (AR) yang lebih realistis, kinerja M1 memungkinkan pengguna melakukan lebih dari sebelumnya dengan iPad Air.

Kamera canggih dan kompatibilitas dengan aksesori terbaru memungkinkan pengguna, termasuk pembuat konten, gamer, dan pelajar, untuk mendorong batas kreativitas, produktivitas, dan ekspresi diri. iPad Air baru tersedia untuk dipesan mulai Jumat, 11 Maret, dan akan tersedia di toko mulai Jumat, 18 Maret.

Baca Yuk :  Ide Outfit Simple, dari Monokrom sampai Tweed

Apple membuka pemesanan pada 11 Maret 2022. Di Amerika Serikat, harga iPad Air 2022 dibanderol mulai dari USD 599 atau Rp 8,6 juta untuk opsi WiFi Only, dan USD 749 atau Rp 10,7 juta untuk varian WiFi+Selular.

iPad Air 2022 Resmi Meluncur dengan Chip M1 Harganya Rp 8 Jutaan

Referensi:

  • https://www-apple-com
  • https://www.gizmochina.com
  • https://www.tek.id
  • https://inet.detik.com